PONOROGO - Pada hari Jumat 15 November 2024 pukul 15.00 WIB di Mako Koramil Pulung, berlangsung pertemuan rutin antara Forum Pimpinan Kecamatan (Forpimcam) dan Forum Komunikasi Pencak Silat dan Beladiri (FKPSB) Kecamatan Pulung. Pertemuan tersebut dihadiri oleh Camat Pulung Suwandi, Danramil Pulung Kapten Eko Setyo Wiyono, Kapolsek Pulung AKP Mujiono, Ketua FKPSB Bapak Jarnu, serta anggota Polsek dan Koramil Pulung.
Dalam pertemuan tersebut, dibahas beberapa hal penting terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta upaya bersama untuk menyukseskan Pemilu Kepala Daerah (Pemilu Kada) Serentak yang akan segera berlangsung. Pihak Forpimcam mengingatkan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga stabilitas keamanan selama masa pemilu.
Kapolsek Pulung, AKP Mujiono, dalam kesempatan tersebut memberikan himbauan Kamtibmas terkait pengamanan Pemilu Kada Serentak. "Kami mengimbau kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif selama Pemilu Kada. Jangan mudah terprovokasi dengan isu-isu yang dapat meresahkan, dan pastikan kita semua berpartisipasi dengan bijak untuk menyukseskan proses demokrasi ini," ujarnya.
Sementara itu, Danramil Pulung, Kapten Eko Setyo Wiyono, menegaskan pentingnya sinergi antara TNI dan Polri dalam menjaga keamanan di wilayah Kecamatan Pulung. "TNI dan Polri akan terus bersinergi dalam mengamankan wilayah Kecamatan Pulung. Kami akan melakukan patroli bersama, serta memastikan setiap kegiatan masyarakat berjalan dengan aman dan tertib. Mari kita bersama-sama menjaga kedamaian, karena keamanan adalah tanggung jawab kita bersama," jelas Kapten Eko.
Pertemuan tersebut ditutup dengan komitmen untuk terus menjalin komunikasi yang baik antara Forpimcam dan FKPSB serta memastikan seluruh elemen masyarakat terlibat aktif dalam mendukung suksesnya Pemilu Kada Serentak di Kecamatan Pulung.
Humas
0 Response to "Pertemuan Rutin Forpimcam dengan FKPSB Bahas Kamtibmas dan Sukseskan Pemilu Kada Serentak di Kecamatan Pulung"
Posting Komentar