PROBOLINGGO,- Bulan Ramadhan 1445 H/2024 diisi oleh Polres Probolinggo dengan berbagai kegiatan kerohanian dengan tetap tidak mengesampingkan tugas pokok fungsinya dalam menjaga Kamtibmas.
Kegiatan kerohanian itu diantaranya tadaruz Al-Qur'an, pengajian, dan salat tarawih bersama setelah salat isya'. Kali ini kegiatan rohanian itu ditambah dengan memberikan santunan kepada anak yatim saat meresmikan musholla Al-Kautsar Satlantas Polres Probolinggo.
“Kegiatan santunan ini merupakan bentuk kepedulian kami terhadap anak-anak tersebut dan bertepatan saat ini bulan Ramadhan,” kata Kapolres, Selasa (19/3/2024).
Tak hanya memberi santunan, Kapolres Probolinggo juga mengajak anak-anak tersebut untuk buka puasa persama dan salat maghrib berjamaah.
"Kami senang bisa berbagi bersama mereka. Semoga kegiatan ini dapat mempererat hubungan kami dengan masyarakat khususnya kepada anak-anak," tutur Kapolres.
Lebih lanjut Kapolres Probolinggo menambahkan, selama bulan Ramadhan kegiatan sesuai tugas pokok fungsi tetap dilaksanakan seperti biasa.Bahkan untuk patroli Kamtibmas justru lebih dimaksimalkan. Hal itu untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas yang ada menjelang Idul Fitri 1445 H.
“Patroli yang jelas kami optimalkan, terutama pada titik rawan termasuk pada saat jam Sahur. Kami juga menghimbau kepada Masyarakat, untuk tetap proaktif dalam menjaga sitkamtibamas di lingkungan masing – masing," pungkas AKBP Wisnu.
0 Response to "Pasca Pemilu 2024, Pengasuh Ponpes Al-Ishlah Bondowoso Ajak Masyarakat Lapang Dada Terima Hasil Pemilu 2024"
Posting Komentar